Tanjungbalai - Bidiksumatera.Online
Wali Kota Tanjungbalaihyaruddin Salim didampingi Asisten Administrasi dan Umum, Walman Riadi P Girsang menerima audiensi dari Pengurus dan Panitia Bona Taon Parsadaan Pomparan Somba Debata (PPSD) Kota Tanjungbalai, bertempat di ruang kerja Wali Kota Tanjungbalai, Rabu (14/1/2026)
Ketua PPSD Kota Tanjungbalai, R Siahaan didampingi Ketua Panitia Bona Taon PPSD, Arifin Siahaan beserta pengurus lainnya mengucapkan terimakasih atas waktu dan kesempatan yang diberikan Bapak Wali Kota ditengah kesibukan dan agenda kegiatan pemerintahan.
Sebelumnya, R Siahaan memperkenalkan para pengurus PPSD Kota Tanjungbalai kepada Wali Kota. Ia juga menyampaikan kedatangannya bersama para pengurus dan panitia Bona Taon PPSD Kota Tanjungbalai dalam rangka mengundang Wali Koa Tanjungbalai untuk hadir pada acara Bona Taon PPSD Kota Tanjungbalai yang akan dilaksanakan pada, Sabtu (17/1/2026) mendatang di gedung serbaguna HKBP Sirantau.
Wali Kota Tanjungbalai, Mahyaruddin Salim menyamaikan terimakasih atas kunjungan pengurus serta panitia bona taon PPSD Kota Tanjungbalai.
Menanggapi apa yang disampaikan Ketua PPSD tadi, saya sampaikan akan menghadiri acara tersebut.
Wali Kota berharap audiensi ini dapat mempererat hubungan antara Pemerintah Kota Tanjungbalai dan PPSD Kota Tanjungbalai, serta membuka peluang kolaborasi dalam mendukung program kerja Kota Tanjungbalai guna terwujudnya Visi Tanjungbalai EMAS (Elok, Maju, Agamais dan Sejahtera)
“Kami sangat senang dapat bersilaturahmi dengan PPSD Kota Tanjungbalai. Keberagaman suku dan budaya di Kota Tanjungbalai adalah kekayaan yang harus kita jaga bersama,” ujar Wali Kota
Dengan adanya audiensi ini, diharapkan PPSD Kota Tanjungbalai dapat berperan aktif dalam mendukung program-program Pemerintah Kota Tanjungbalai, serta berkontribusi, pungkasnya
Kontributot :Red/Eka Sartika

